Neno Warisman Klaim #2019GantiPresiden Tak Didanai Parpol Manapun.
Aktivis #2019GantiPresiden, Neno Warisman mengklaim bahwa gerakannya
tidak berafiliasi dengan partai politik (Parpol) manapun. Sehingga,
sumber dana gerakan itu diklaim bukan dari Parpol manapun.
“Relawan ganti presiden 2019 murni dihuni pribadi yang memiliki
kepedulian. Tidak berafiliasi ke partai apapun, tidak diongkosi oleh
siapapun,” pungkas Neno Warisman.
Neno Warisman Klaim #2019GantiPresiden Tak Didanai Parpol Manapun
Neno Warisman pun membantah dirinya kader Partai Keadilan Sejahtera
(PKS). “Sama sekali bukan. Saya bukan kader manapun, saya merdeka enggak
punya hubungan dengan manapun,” paparnya.
Dia juga mengklaim bahwa #2019GantiPresiden merupakan gerakan politik
rakyat. “Politik hati nurani, ini adalah social movement, jadi kekuatan
hati yang bergerak,” lanjutnya.
Dia menambahkan, gerakan #2019GantiPresiden dimulai jauh sebelum
deklarasi pasangan calon presiden (Capres) dan calon wakil presiden
(Cawapres) Prabowo Subianto – Sandiaga Uno dan Jokowi-Ma’ruf Amin. “Jadi
kita sudah memberikan edukasi dan sudah berjalan lebih dahulu,”
pungkasnya.
Elaktabilitas Prabowo-Sandi Menlonjak, Jokowi Menurun. Elektabilitas Calon Presiden dan Wakil Presiden dirilis oleh Lembaga Survei Indonesia (LSI) Danny JA, Prabowo-Sandi naik drastis dalam survei itu. Dalam survei itu, Sandiaga dan Prabowo Subianto memperoleh elektabilitas sebesar 29,5 persen. Meskipun masih berada dibawah Joko Widodo-Ma’ruf Amin, namun terjadi lonjakan elektabilitas “29 persen? ah gila, yang bener? Awalnya kan 0,3 persen saya,” pungkasnya Sandiaga Uno, ditemui di Jakarta Pusat, Selasa (21/8). Sandi memang mengaku, pernah mendengar perolehan elektabilitas yang dimilikinya hanya sebesar 0,3 persen sebagai capres ataupun cawapres. Maka dari itu dengan adanya hasil survei ini, Sandi mengaku sangat optimis dan akan lebih berkontestasi di Pilpres 2019. “Yah bagus menurut saya, ini optimis banget malah dikasih 29 persen sama LSI. Dulu, dulu saya dikasih sama LSI 0,3 persen,” ucap dia. Sebelumnya, Peneliti LSI Denny JA Adjie Alfaraby mengatakan d...
Goa Dengan Keindahan Airterjun Kecil Didalamnya. Tim Mahasiswa Pecinta Alam (Mahipal) Universitas PGRI Ronggolawe (Unirow) Tuban kembali menelusuri keberadaan gua di wilayah Kabupaten Tuban. Kali ini tim ekspedisi Mahipal mulai memetakan gua Temu Giring yang baru saja ditemukan beberapa bulan lalu. Pembina Aktivis Mahipal, Nafikurrohman mengatakan, gua tersebut bukan termasuk gua baru seperti yang ditemukan warga di tambang batu kapur Desa Jadi, Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban. Hanya saja, belum terpetakan untuk program ekspedisi tahunan. okasi gua tersebut berada di dekat wisata Air Terjun Ngelirip di Desa Mulyoagung, Kecamatan Singgahan, Kabupaten Tuban. Keindahan gua ini sangat menakjubkan, selain ornamen stalaktit dan stalakmit, gua ini terdapat air terjun serta aliran sungai cukup deras di dalamnya. Karena itu, beberapa hari terakhir tim Mahipal Unirow mulai memetakan data secara lengkap keberadan gua ini. “Gua Temu Giring ini baru kita ketahui pada tah...
Comments
Post a Comment